Join VSI Disini

SUPPORT VSI

Tuesday, April 16, 2013

Meng-Hipnotis Para Koruptor

Seringkali kita dipertontonkan aksi pembohongan ke publik terutama penanganan kasus mega korupsi di negeri ini, apalagi yang melibatkan para pejabat dan para pengusaha kakap yang ber-kongkalingkong dengan para pengambil kebijakan di negeri ini.
Pada saat saya menonton acara televisi “Uya Emang kuya” yang senang “ngerjain” muda-mudi yang lagi pacaran. Mereka dengan polosnya ngomong apa adanya dibawah pengaruh hipnotis. Terpikir dalam benak saya “gimana kalo persidangan Tipikor itu menggunakan cara hipnotis” serta disiarkan secara live di semua TV Nasional. Dengan pertimbangan mereka pasti akan ngomong dan ngaku tentang korupsi yang dilakukan baik sendiri maupun secara sistemik juga bisa merupakan “Efek Jera” bagi para pelaku dan orang yang akan korupsi juga harus siap menanggung malu bersama sanak keluarganya.
Mungkin gagasan ini bisa segera dijadikan RUU yang kemudian dikeluarkan UU tentang sidang tipikor menggunakan cara hipnotis ketimbang membahas RUU tentang santet yang saya rasa negeri ini malah mengalami kemunduran sekali baik dari segi  teknologi maupun segi akhlak.

No comments:

Post a Comment